Judul Website

Written by Admin Pa Sgr on . Hits: 160

 

Tetap Bersinegi! PA Singaraja Adakan Sosialisasi Program Kerja Tahun 2023 PTA Bali dan Sosialisasikan SMAP

 1

Dokumentasi PA Singaraja

PA Singaraja - 27 Maret 2023

Pimpinan Pengadilan Agama Singaraja melakukan Sosialisasi Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Bali Tahun 2023 dan SMAP (Sisten Manajemen Anti Penyuapan) di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Singaraja (27/03). Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka mensinergikan Program Kerja Pengadilan Agama Singaraja dengan program kerja PTA Bali Tahun 2023.

Meskipun agenda tersebut sempat tertunda, Ketua, Wakil, Panitera, dan Sekretaris yang mengikuti Rapat Kerja Daerah (Rakerda) PTA Bali Tahun 2023 tetap berkomitmen untuk menyampaikan program-program kerja Pengadilan Tinggi Agama Bali yang harus disinergikan oleh Pengadilan Agama Singaraja pada Tahun 2023. Selain itu, juga disampaikan tentang sosialisasi Sisten Manajemen Anti Penyuapan (SMAP).

2

Dokumentasi PA Singaraja

Sosialisasi tersebut dimulai dengan pemaparan Sekretaris Pengadilan Agama Singaraja, Jam’ul Jawami, S.E., S.H. tentang pengertian dan contoh manajemen anti penyuapan.

“SMAP adalah singkatan dari Sisten Manajemen Anti Penyuapan. Inti dari SMAP adalah Pengadilan Agama harus bisa memanage adanya potensi-potensi penyuapan mulai dari eksternal maupun internal sehingga potensi tersebut harus dimitigasi dengan baik.” Jelas Sekretaris Pengadilan Agama Singaraja asal Banyuwangi itu.

3

Dokumen PA Singaraja

Beliau juga menyampaikan bahwa SMAP merupakan salah program Badan Pengawasan (Bawas) yang akan diterapkan di PTA Bali dan suatu harapan system SMAP tersebut dapat dijalankan dengan baik di seluruh Pengadilan Agama di bawah Pengadilan Tinggi Agama Bali dengan dimulai dengan pembentukan tim SMAP, dilakukan pencanangan, dan sosialisasi SMAP, serta dapat diterapkan dengan baik.

Menutup kegiatan sosialisasi SMAP tersebut, Panitera Pengadilan Agama Singaraja, Bapak Supian, S.H. terkait contoh penerapan SMAP dengan mengingatkan kepada security agar selalu siap sedia di tempatnya dan memberikan Identitas atau Kalung Tanda Pengenal kepada pihak berperkara, saksi, pengacara, ataupun tamu yang datang di Pengadilan Agama Singaraja.

Add comment


Security code
Refresh

.

maklumat

nilai organisasi

instagram fbook youtube tiktok web

Tautan Aplikasi

© 2019 Pengadilan Agama Singaraja